Jiwa Cuan - Trading Pastinya memiliki pilihan, tinggal anda yang memilihnya. dalam trading anda bisa memilih trading beresiko dan trading aman, seperti apa trading tersebut? Mari kita bahas di bawah.


 Apa itu trading yang spektakuler?

Trading yang spektakuler yang dimaksud adalah trading yang mengejar profit spektakuler atau luar biasa dalam waktu singkat. Profit yang spektakuler memang selalu menarik hati para trader. Seperti semut yang mengerubuti gula, atau serangga yang tertarik pada nyala lampu. Begitulah, secara alamiah trader tertarik pada profit (baca: uang). Kalau bisa setinggi mungkin, supaya bisa cepat kaya mendadak dan menggeser Warren Buffet sebagai investor terkaya dunia. Oleh sebab itu banyak trader mengejar trading yang bisa menjanjikan profit luar biasa. Kalau bisa uang 1 juta jadi 1 milyar dalam sebulan. Sesuai prinsip High Risk High Return, trading yang mengejar profit yang spektakuler biasanya akan menjadi trading yang penuh risiko. Trader menjadi cenderung melakukan trading yang spekulatif, membeli saham gorengan, membuka posisi terlalu banyak, menggunakan marjin terlalu besar, tanpa manajemen uang dan risiko. Sesekali trader bisa saja menghasilkan profit yang spektakuler, tapi biasanya profit tersebut cepat pula tersapu habis pada trading berikutnya. Mengapa? Karena profit yang spektakuler itu didapat karena beruntung. Trading yang spektakuler umumnya menguras emosi, membuat stres karena beban psikologis yang tinggi. Kalau dilihat grafiknya, pertumbuhan saldo tidak stabil, sering kali naik tinggi, kemudian turun tajam, akhirnya habis.

Apa itu trading yang konsisten?
Trading yang konsisten adalah kebalikan dari trading yang spektuler. Trading seperti ini mengejar profit yang tidak terlalu besar dan yang difokuskan adalah konsistensi dalam menghasilkan profit. Trading yang konsisten selalu memperhatikan manajemen uang dan risiko. Ia menghindari trading berisiko tinggi, misalnya tidak membeli saham gorengan yang berfluktuasi tinggi. Biasanya trader yang mengejar profit yang konsisten lebih santai tradingnya, tidak gampang stres. Kalau dilihat grafiknya, pertumbuhan saldo memang tidak tinggi, tapi stabil. Kalaupun turun, tidak tajam karena selalu dijaga dengan manajemen risiko.

Apakah bisa profit secara spektakuler dan konsisten?
Secara prinsip High Risk High Return tidak bisa. Kalaupun bisa, hanya dalam waktu singkat saja. Kalau Anda trading secara benar, dengan manajemen risiko yang terukur, tidak sembarang membeli saham, secara otomatis profit yang didapat juga relatif tidak spektakuler. Sesekali memang bisa spektakuler, kalau ada pergerakan market yang luar biasa, tapi dalam kondisi market yang normal, ya nggak bisa. Spektakuler dan konsisten itu bagai dua elemen yang berbeda kutub. Satu di Utara, satu lagi di Selatan. Anda harus memilih salah satu.

Baiklah itu aja penjelasan singkat menurut mimin, Stay tune terus di Jiwa Cuan. Tetaplah konsinten bermain trading, jangan mudah putus asa, Salam Cuan.