Jiwa Cuan -  Sering atau pernah mendengar UMA (Unusual Market Activity)? Yuk mari sama sama kita bahas UMA ini.

Apa Arti UMA (Unusual Market Activity)?

Daftar UMA sebenarnya adalah daftar saham yang disinyalir memiliki transaksi perdagangan yang tidak wajar. Unusual Market Activity (UMA) didefinisikan sebagai adalah aktifitas perdagangan dan/atau pergerakan harga suatu Efek yang tidak biasa pada suatu kurun waktu tertentu di Bursa yang menurut penilaian Bursa dapat berpotensi mengganggu terselenggaranya perdagangan efek yang teratur, wajar dan efisien.

 

Saham Masuk UMA, Apakah Berarti Perusahaannya Bermasalah?
UMA hanya mencermati pergerakan harga saham, bukan perusahaannya. Belum tentu perusahaannya bermasalah. Setiap kali BEI mengeluarkan pengumuman UMA, selalu ada disclaimer yang dicantumkan. Disclaimer tersebut menyatakan: "Pengumuman UMA tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran dibidang pasar modal".

 

Apa Tujuan UMA?
Bursa Efek Indonesia membuat mekanisme informasi UMA agar investor berhati-hati mentransaksikan saham-saham yang masuk daftar UMA. BEI berharap investor bisa mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum mengambil keputusan investasi terhadap saham yang masuk daftar UMA tersebut. Investor juga didorong untuk mencermati segala keterbukaan informasi terkait emiten tersebut yang biasanya dipublikasikan secara terbuka di situs BEI.

 

Apa Kriteria Saham Masuk UMA?
Umumnya saham-saham yang masuk UMA adalah saham yang mengalami kenaikan atau penurunan tajam dalam kurun waktu tertentu. Saham tersebut seringkali mengalami Auto Reject Atas (ARA) atau Auto Reject Bawah (ARB) selama berhari-hari. Karena sifatnya tersebut, biasanya saham yang masuk UMA adalah saham yang kapitalisasi pasarnya termasuk kecil, atau sering disebut saham gorengan. Berapa persen batas kenaikan atau penurunannya yang masuk kriteria UMA? Tidak ada batasan pasti, semuanya adalah keputusan dari BEI.

 

Saham Masuk UMA Pasti Terkena Suspensi?
Belum tentu. Saham yang masuk UMA belum tentu akan dihentikan perdagangannya oleh BEI. Namun, tidak menutup kemungkinan saham yang masuk UMA kemudian disuspensi dalam waktu dekat, terutama jika pergerakannya masuk termasuk tidak wajar.

 

Bagaimana Dampak UMA Pada Trading Saham?
Trader perlu berhati-hati bila mendapati saham yang sudah naik tajam dan masuk UMA. Biasanya hal ini bisa menjadi early warning bagi saham tersebut. Kalau sudah masuk UMA, biasanya naiknya sudah "kebangetan" dan mungkin bisa mempertimbangkan untuk profit taking.

Baiklah itu aja penjelasan singkat menurut mimin, Stay tune terus di Jiwa Cuan. Tetaplah konsinten bermain trading, jangan mudah putus asa, Salam Cuan.